edit photoshop Efek Gradient dan Texture (Photoshop 7)

Minggu, 22 Januari 2012

Efek Gradient dan Texture (Photoshop 7)

  1. Buka image “syukur” di folder Anda. (sorry… ini modul yang biasa saya pake buat ngajar, so silakan pake gambar yang lain… ^_^, atau silakan download di sini)
  2. Buat duplikasi file “syukur” dengan cara meng-klik kanan pada window bar, kemudian pilih Duplicate. Beri nama file “syukur copy”.
  3. Dobel klik pada layer background, ganti nama layer dengan “syukur”, tekan OK.
  4. Buat layer baru dengan mengklik Create New Layer pada Layer Box, ganti nama layer itu dengan nama “background”.
  5. Drag layer “background” ke bawah layer “syukur”, kemudian ganti warna Foreground dengan warna R=66, G=111, B=132, Enter. Kemudian tekan Alt+Backspace untuk mengisi layer “background” dengan warna tersebut.image024
  6. Klik layer “syukur”, kemudian masuk pada menu Layer>Add Layer Mask>Reveal All. Kemudian tekan D untuk mereset warna Foreground dan Background, dan tekan X untuk membalik warna Foreground dan Background.
  7. Klik Gradient Tool, pada Gradient Option, pilih gradient warna hitam-transparan, Linear Gradient, Mode (Normal), Opacity (100), dan aktifkan centang Reverse.image025
  8. Selanjutnya drag kursor dari tengah image ke kiri, kemudian dari tengah ke kanan, kemudian dari tengah ke atas, dan terakhir dari tengah ke bawah.
  9. Selanjutnya klik pada layer “background”, kemudian masuk pada menu Filter>Texture>Texturizer, kemudian atur Texture (Brick), Scalling (200%), Relief (7), Light Direction (Top), tekan OK.image027
  10. Tekan Control+T untuk merubah ukuran layer, atur Set Horizontal Size menjadi 200 dan Set Vertical Size menjadi 200. Tekan Enter.image029Selamat mencoba……

0 komentar: